STARJOGJA.COM, Info — Dalam rangka memperingati Hari Kartini dan menyambut Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 21 April dan 22 April 2025, 1O1 STYLE Yogyakarta Malioboro menghadirkan sebuah acara inspiratif bertajuk “Women, Waste & Wonders: A Beautiful Conversation with Mutia Bunga”.
Acara ini akan digelar dalam bentuk diskusi melalui sesi Breakfast Talk di AMERTA Restaurant pada Senin, 21 April 2025, pukul 08.00 – 09.30 WIB.
Menghadirkan Mutia Bunga, seorang visual artist dan inisiator dari Tactic Plastic, acara ini berbicara bagaimana sampah plastik yang biasanya kita abaikan disulap menjadi sebuah karya seni berkelanjutan dan bisa menjadi wadah untuk melatih kreatifitas masyarakat dalam pengolahan limbah plastik.
Kisah inspiratif perjalanan Tactic Plastic sendiri memberikan wawasan baru dimana perspektif seniman yang jarang kita tahu dibalik sebuah karya terdapat banyak sekali aspirasi-aspirasi masyarakat yang memberikan nilai estetika sendiri dengan media yang sangat dekat dengan kehidupan kita.
Mutia Bunga bersama Tactic Plastic saat ini berusaha untuk terus hidup dalam dunia seni yang bisa dijangkau oleh masyarakat sekitar dengan berbagai program seperti workshop, adopsi plastik, penciptaan merchandise kekinian, serta berbagai aktivitas terbuka di lingkungan sekitar khususnya Yogyakarta.
AR. Atik Damarjati, selaku Hotel Manager 1O1 STYLE Yogyakarta Malioboro menyampaikan, “Mutia Bunga dan seluruh anggota Tactic Plastic yang beranggotakan perempuan semua merupakan contoh nyata perempuan masa kini yang tidak hanya kreatif, tetapi juga peduli terhadap lingkungan. Karyanya sejalan dengan komitmen kami di PHM Hotels untuk mendukung pelestarian alam, budaya, dan sosial sebagai bagian dari tanggung jawab kami dalam industri pariwisata.
Apabila Kartini masih ada di antara kita, saya yakin beliau akan mendukung penuh kegiatan Mutia dan tim Tactic Plastic.”
Ia juga menambahkan, “Mari kita jadikan semangat Kartini sebagai inspirasi untuk terus berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan dan menciptakan perubahan positif di masyarakat.”
Sementara itu, Yewina Titta, selaku Direktur Sales and Marketing 1O1 Style Yogyakarta Malioboro, menambahkan, “Acara ini tentunya sangat inspiratif dan bisa membangun semangat kita semua yang hidup berdampingan dengan plastik untuk terus bisa mengolah limbah plastik khususnya di rumah masing-masing. Dari acara ini kami berharap para tamu juga bisa mendapat insight baru dari perspektif perempuan dan dari sudut pandang seniman-seniman Yogyakarta.”
Sebagai hotel yang mengusung konsep gaya hidup dinamis dan peduli lingkungan, 1O1 STYLE Yogyakarta Malioboro terus berupaya menciptakan ruang dialog yang menyatukan nilai-nilai keberlanjutan dan pemberdayaan komunitas.
Comments