STARJOGJA.COM, INFO – Hotel Meliá Purosani Yogyakarta peduli dengan kesehatan masyarakat. Meliá menghadirkan “Self Isolation Menu To Go” (Menu hantaran Isolasi) atau layanan pesan antar makanan selama pandemi.
Hal ini dilakukan untuk menjaga agar para konsumen dapat menyantap hidangan spesial ala hotel bintang lima dengan tetap #dirumahaja. Tidak hanya makanan yang lezat, Meliá menjamin menu-menu yang disuguhkan dapat memenui kebutuhan nutrisi seperti karbohidrat, protein, dan vitamin.
Dengan begitu nutrisi Anda akan tetap terjamin demi menjaga kekebalan tubuh. Selain itu, penerapan sanitasi dan higienitas mulai dari pra-produksi hingga tahap pengantaran makanan terjamin protokol kesehatannya. Karena Meliá Purosani Yogyakarta selalu memastikan mutu dan kualitas produk yang terbaik dengan pengawasan yang ketat.
“ Menu To Go akan memberikan pengalaman bersantap ala restoran ke rumah Anda. Variasi menu yang disediakan juga beragam untuk menghindari kejenuhan dari menu makanan yang itu-itu saja, dengan tetap memperhatikan nutrisi serta higienitasnya.” jelas R. Danang Setyawan , Marketing Communications Meliá Purosani Yogyakarta.
Danang mengatakan Pilihan menu yang beragam, serta kebebasan dalam memilih menu baik harian maupun mingguan menjadi nilai tambah yang menguntungkan. Anda tidak akan pernah bosan dengan menu yang ditawarkan.
” Menu Indonesian cuisine, Western, hingga masakan Chinesse dipersiapkan khusus oleh Chef hotel bintang lima,” lanjutnya.
Paket yang ditawarkan terdiri dari berbagai pilihan olahan nasi, 3 olahan lauk dari ayam hingga seafood dengan berbagai olahan sayuran, buah segar, lengkap dengan sambal dan kerupuk, serta infused water untuk menjaga Anda tetap terhidrasi dengan baik. Disajikan dalam kemasan besek yang dibuat dari anyaman bambu untuk tetap dapat mendukung kampanye Eco-friendly serta Sustainability.
Paket menu ini dapat Anda pesan hanya dengan Rp 55.000 net/pax untuk 1 set menu pilihan Anda, Rp 105.000 net/pax untuk paket menu makan siang dan makan malam, serta hanya Rp 300.000 net/pax untuk mendapatkan satu pilihan menu setiap harinya dalam satu minggu.
Harapannya keberadaan layanan “Self Isolation Menu To Go” ini bisa jadi penyelamat dan solusi, untuk terus bertahan di tengah masa pandemi.
Sementara itu, Director of Sales & Marketing Meliá Purosani Yogyakarta, Yanita Kusumasari menambahkan dengan memilih dan memesan menu favorit dari rumah, kita sama-sama menjaga diri kita dari paparan virus Corona. Stay safe, stay healthy!.
” Untuk memudahkan pemesanan, dapat langsung menghubungi 0274-589521/123 atau menghubungi Whatsapp 0895 4134 11158. Informasi lebih lanjut mengenai kegiatan maupun promo terbaru dapat mengikuti social media Instagram kami @meliapurosani,” terangnya.
Comments