Kab SlemanNews

Peringati Hari Desa Nasional 2026 : Kalurahan Melayani, Mukti Membumi

0
Foto : Humas Sleman

STARJOGJA.COM,SLEMAN – Pemda DIY, Kamis Pagi (15/01) memperingati Hari Desa Nasional tahun 2026 dengan menggelar Apel Bersama Kalurahan. Acara juga disemarakkan dengan  Gelar Potensi Kalurahan.

Acara yang dipimpin Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X ini berlangsung di kawasan wisata Tebing Breksi, Kalurahan Sambirejo, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman.

Apel Bersama Kalurahan diikuti tidak kurang dari 1.000 peserta, yang terdiri atas lurah, pamong kalurahan, Badan Musyawarah Kalurahan (BPKal), serta perwakilan Lembaga Kemasyarakatan Kalurahan (LKK) se-DIY.

Gubernur DIY  Sri Sultan Hamengku Buwono X menyampaikan Hari Desa Nasional menjadi momentum refleksi untuk menegaskan posisi kalurahan sebagai fondasi utama kehidupan bernegara.

“Kalurahan tidak hanya menjalankan fungsi administratif, tetapi juga memelihara nilai budaya, etika sosial, dan integritas yang diwariskan lintas generasi,” ujar Sri Sultan HB X.

Sri Sultan menekankan bahwa kewenangan yang dimiliki kalurahan merupakan amanah yang harus dijalankan secara bertanggung jawab, dengan menghadirkan pelayanan publik yang adil dan dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.

“Setiap kewenangan yang dimiliki kalurahan merupakan amanah besar yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Kalurahan wajib menghadirkan pelayanan publik yang nyata, adil, dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujar Sultan.

Sri Sultan HB X juga menyoroti pentingnya integritas aparatur kalurahan dalam menjaga keberlanjutan tata kelola pemerintahan desa. Ia menyampaikan bahwa tanpa integritas, kewenangan justru berpotensi menimbulkan persoalan baru bagi masyarakat. Sehingga perlu kepemimpinan yang berlandaskan kerendahan hati, konsistensi pelayanan, serta tata kelola yang transparan dan akuntabel.

“Kerendahan hati dalam kepemimpinan, serta konsistensi dalam pelayanan publik harus dikedepankan,” tandasnya.

Apel Bersama Kalurahan di Tebing Breksi menjadi bagian dari agenda nasional sekaligus penegasan komitmen pamong kalurahan di DIY untuk terus menjaga kepercayaan publik, memperkuat tata kelola pemerintahan desa, serta mengembangkan pelayanan yang berpihak pada masyarakat.

Kegiatan yang bertajuk Jogja Harmoni “Kalurahan Melayani, Mukti Membumi”, diisi dengan dua rangkaian kegiatan inti, yaitu Apel Bersama Kalurahan dan Gelar Potensi Kalurahan yang menghadirkan 40 booth UMKM perewakilan dari berbagai kalurahan di Kabupaten Sleman, Gunungkidul, Bantul dan Gunungkidul.

Penutup Film Danur Universe Berjudul Danur: The Last Chapter

Previous article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Sleman