Kota JogjaNews

Libur Paskah, 21.400 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Yogyakarta

0
Libur paskah
kereta Panoramic (antara)

STARJOGJA.COM,JOGJA. PT.Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 Yogyakarta mencatat sebanyak 21.413 penumpang kereta api jarak jauh (KAJJ) tiba di stasiun Daop 6 pada libur paskah Jumat Agung dan Paskah hari kedua Sabtu 19 April 2025. Data ini diambil per Sabtu 19 April 2025 pukul 09.00 WIB.

Stasiun Yogyakarta menjadi stasiun dengan angka kedatangan tertinggi pada libur paskah yaitu sebanyak 7.704 penumpang, disusul Stasiun Lempuyangan sebanyak 6.217 penumpang, Stasiun Solo Balapan sebanyak 3.631 penumpang, dan sisanya dari stasiun lainnya di wilayah Daop 6.

Manager Humas Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih mengatakan Yogyakarta menjadi salah satu destinasi favorit masyarakat saat libur paskah, baik untuk wisata, silaturahmi, maupun kegiatan keagamaan.

“KAI Daop 6 Yogyakarta berkomitmen mendukung mobilitas pelanggan dengan layanan transportasi yang andal, nyaman, dan keunggulan simpul integrasi transportasi di beberapa stasiun utama seperti Stasiun Yogyakarta dan Solo Balapan,” katanya, Sabtu (19/4/2025).

Adapun jumlah keberangkatan penumpang KA Jarak Jauh sebanyak 12.979 penumpang. Stasiun Yogyakarta masih menjadi stasiun dengan tingkat keberangkatan tertinggi yaitu sebanyak 7.774 penumpang, disusul Stasiun Lempuyangan 6.009 penumpang, Stasiun Solo Balapan 4.235 penumpang, dan sisanya dari stasiun lainnya di Daop 6.

Jepang Revisi UU Bantuan Pembangunan Resmi

Previous article

Ilia Topuria Siap Disabung Lawan Conor McGregor 

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja