STARJOGJA.COM,JOGJA – Tasneem Hotel Malioboro menghadirkan malam pergantian tahun bertema GUMREGAH 2025 “Cancut Taliwondo”. Sejumlah keseruan bisa dinikmati para tamu yang datang.
Erica Cindi, Sales & Marketing Coordinator Tasneem Hotel Malioboro Yogyakarta menjelaskan di pergantian tahun para tamu bisa menikmati Musik live yang memukau oleh extravagonso dalam program Gumregah 2025.
Makan malam istimewa dengan menu spesial, Pesta kembang api spektakuler dan Flash mob seru yang akan membuat malam pergantian tahun tak terlupakan.
“Reservasi sekarang dan jadikan malam pergantian tahun ini pengalaman yang penuh kebahagiaan dan semangat baru! Hubungi kami di: 0811-2648-869,” terangnya.
Chef Tasneem Hotel Malioboro Yogyakarta, Cece menyebutkan hotelnya memiliki varian menu sangat beragam. Sajian nusantara jadi unggulan.
Ia juga menyebutkan etnik cafe siap dikunjungi dengan menu ala carte bagi pengunjung yang tak harus menginap. Buka jam 10-22 WIB.
“Ada menu ala carte bisa untuk umum. lebih ke iga ada varian iga bakar. gurame goreng. Untuk tahun 2025 menu sunda akan dikuatkan,” jelasnya.
Tasneem Hotel Malioboro Yogyakarta merupakan akomodasi bintang 3 yang terletak di area bersejarah Yogyakarta, sejauh 5 menit berkendara dari Keraton Yogyakarta. Hotel ini memiliki 2 restoran, pusat bisnis dan teras bersama.
Menyambut kebutuhan dan keinginan para calon pengantin yang mendambakan pernikahan outdoor di tengah kota Tasneem Hotel Malioboro Yogyakarta punya paket wedding outdoor & indoor. Ada paket pernikahan all-in-one yang fleksibel dan mengantarkan pernikahan anda jadi istimewa.
” Tasneem Hotel siap mewujudkan pernikahan impian baik dengan konsep tradisional maupun modern. Ada venue in door dan out door. Parkir luas dan suasana sejuk akan menjadikan pernikahan anda tak terlupakan,” jelasnya.
Comments