STARJOGJA.COM, SLEMAN – Bupati Sleman Sri Purnomo secara resmi membuka Pekan Olahraga dan Seni Pondok Pesantren Daerah (POSPEDA) Kabupaten Sleman 2018 sekaligus mengayubagya Hari Jadi Kabupaten Sleman ke-102 yang bertempat di Rumah Dinas Bupati, Sabtu (12/5/2018). Kegiatan yang berlangsung tanggal 12 – 13 Mei tersebut tersebut diikuti oleh 19 Pondok Pesantren dengan 1280 peserta, dengan 7 Cabang olahraga atletis yang dipertandingkan dan 8 seni yang ditampilkan.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Agung Armawanta mengatakan kegiatan tersebut diselenggarakan untuk mempersiapkan pekan olahraga dan seni antar pondok pesantren tingkat provinsi DIY. Kemudian ia melanjutkan dengan diselenggaraknnya kegiatan tersebut diharapkan terbangun sumber daya insani yang beriman dan bertaqwa, sehat jasmani dan rohani, berkualitas, unggul, sportif dan berdaya saing tinggi di masa-masa yang akan datang.
“Melalui Pospeda ini kita wujudkan ukhuwah islamiyah serta karakter santri yang sportif, santun, dan religious,” kata Agung.
Sementara itu Bupati Sleman Sri Purnomo menyampaikan mengingat banyaknya pondok pesantren yang sudah berdiri di Kabupaten Sleman diharapkan dengan Pospeda para santri di Kabupaten Sleman dapat meningkatkan prestasi olahraga dan seni dengan prestasi yang membanggakan didalam maupun diluar lingkungan pesantren. Selain itu juga, Melalui kegiatan Pospeda tersebut ia berharap sebagai sarana silaturahmi antar Pondok Pesantren demi terciptanya ukhuwah islamiyah.
Adapun cabang olahraga yang dipertandingkan yaitu pencak silat, bola voli, futsal, tenis meja, bulutangkis, atletik dan senam santri. Sedangkan untuk cabang seni santri diantaranya seni qasidah, kaligrafi hiasan mushaf Al-Qur’an, Seni Lukis Kaligrafi, Hadrah, cipta puisi Islam, pidato 3 bahasa (Arab-Indonesia-Inggris) dan stand up comedy Islami yang merupakan cabang seni terbaru dalam ajang tersebut karena periode-periode tahun sebelumnya belum pernah di lombakan.(DEN)
Comments