STARJOGJA.COM,JOGJA – TPID DIY di awal 2018 akan fokus untuk mengendalikan harga volatile foods yakni beras.Stabilisasi harga pangan beras dilakukan dengan meningkatkan efektivitas pelaksanaan operasi pasar yang dilakukan Bulog DIY, baik di pasaran maupun kepada masyarakat langsung.
Wakil Ketua TPID DIY Budi Hanoto menyatakan TPID DIY akan bekerja sama dengan Satgas pangan melakukan penelusuran terhadap rantai distribusi beras,mulai dari produksi sampai dengan jalur distribusinya. TPID juga terus melakukan pemantauan untuk memastikan tidak terjadi penimbunan atau kecurangan dalam pengelolaan beras di DIY.
TPID DIY akan mencari alternatif upaya dalam rangka membangun ketahanan pangan secara lokal. .Salah satu upaya yang akan dijajaki yakni melihat kemungkinan pemberian subsidi pangan, seperti ongkos angkut, dalam rangka menjaga stabilitas harga.
Budi menegaskan stok pangan khususnya beras di DIY masih dalam keadaan cukup untuk 5-6 bulan ke depan. DIY masih menggunakan beras lokal. Untuk menekan lonjakan harga saat ini terus dilakukan operasi pasar beras. |
(DEN)
Comments