Starjogja.com, Jogja – Penyanyi Ed Sheeran mengalami kecelakaan, tangan kanannya patah akibat tertabrak mobil saat mengendarai sepeda di London
Musibah ini berpotensi membuat konsernya di beberapa negara, termasuk Indonesia, batal.
Penyanyi 26 tahun itu mengonfirmasi kabar buruk tersebut lewat unggahan baru di Instagram yang menunjukkan foto tangan kanannya dibalut dengan gips.
“Saya mengalami kecelakaan sepeda dan saat ini sedang menunggu saran medis, yang mungkin akan mempengaruhi pertunjukan mendatang. Nantikan kabar selanjutnya. Ed x,” tulis dia seperti dikutip dari Antara yang dilansir Mirror.
Ed seharusnya tampil di Asia dalam dua pekan mendatang, yang mungkin dibatalkan bila dia tak bisa tampil akibat tangan yang patah.
Jadwal Ed yang paling dekat adalah di Taipei pada 22 Oktober, dilanjutkan di Osaka, Seoul di Korea Selatan, Tokyo di Jepang, Hong Kong, Filipina, Indonesia, Singapura lalu Malaysia dan Thailand.
Dia juga akan tampil di Mumbai, India serta Dubai.
Belum ada penjelasan lebih lanjut soal jadwal konsernya. Ed bermain gitar dengan tangan kanan, jika tangannya dibalut gips dia akan kesulitan untuk tampil. (Am)
Comments